Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Patroli Dialogis Babinsa Nusadadi, Jaga Keamanan Wilayah Binaan

Jumat, 23 Januari 2026 | Januari 23, 2026 WIB | 0 Views Last Updated 2026-01-23T21:18:48Z

Banyumas – Dalam rangka menciptakan situasi wilayah yang aman, tertib, dan kondusif, Babinsa Desa Nusadadi Koramil 10/Sumpiuh Kodim 0701/Bms Korem 071/Wijayakusuma, Serda Syarif A melaksanakan kegiatan patroli dialogis di wilayah binaannya. Kamis malam (22/01/2026)

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pembinaan teritorial serta langkah preventif untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Patroli dialogis dilakukan dengan menyusuri lingkungan pemukiman warga, fasilitas umum, serta titik-titik yang dianggap rawan. 

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa secara aktif berinteraksi dan berdialog langsung dengan masyarakat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta aparat desa setempat guna menjalin komunikasi yang baik dan harmonis.

Melalui dialog yang humanis, Babinsa menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan terhadap lingkungan sekitar, menjaga keamanan dan ketertiban bersama, serta tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah persatuan.

Babinsa juga mengingatkan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga kamtibmas, salah satunya dengan mengaktifkan kembali kegiatan ronda malam atau sistem keamanan lingkungan (Siskamling).

Selain itu, Babinsa juga mengajak warga untuk terus menumbuhkan semangat gotong royong, saling peduli, dan saling membantu antar sesama warga. Hal ini dinilai sangat penting sebagai upaya deteksi dini dan cegah dini terhadap berbagai potensi gangguan keamanan di wilayah.

Danramil 10/Sumpiuh Kapten Inf Saringan melalui Serda Syarif A menegaskan bahwa kehadirannya di tengah masyarakat bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga sebagai mitra dan sahabat rakyat yang siap mendengarkan keluhan, aspirasi, maupun permasalahan yang dihadapi warga di wilayah binaan.

Dengan dilaksanakannya patroli dialogis secara rutin dan berkelanjutan, diharapkan terjalin sinergi yang semakin kuat antara TNI dan masyarakat. Sinergi tersebut menjadi kunci utama dalam menciptakan wilayah binaan yang aman, damai, dan kondusif, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan rasa aman dan nyaman. (Redaksi/Str)

×
Berita Terbaru Update